22 Juli 2024

Gubernur NTB: Kunci Peningkatan Pembanguan adalah Inovasi

Kepala Dinas Perindustrian Prov. NTB, Nuryanti, SE.,ME, mendampingi Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah S.E, M. Sc, menerima Tim Verifikasi Lapangan dalam rangka pelaksanaan validasi lapangan penilaian dan pemberian penghargaan Innovative Government Award (IGA) Tahun 2022 di kantor Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Prov NTB, Senin (28/11/2022).

Dilansir dari website resmi Pemerintah Provinsi NTB, pada tahun 2022, Provinsi NTB mendapat penghargaan sebagai Pemerintah Daerah Terinovatif Klaster Provinsi pada Penghargaan IGA Tahun 2021 lalu. IGA Award merupakan penghargaan terhadap inovasi Pemerintah Daerah yang akan memberikan iklim kompetitif bagi masyarakat.

Gubernur NTB Dr. Zulkieflimansyah berkeyakinan bahwa salah satu kunci untuk meningkatkan pembangunan adalah inovasi. Hal itu terbukti ketika Provinsi NTB mampu menggesa berbagai inovasi-inovasi untuk mendukung program pemerintah yang berwawasan kesejahteraan masyarakat.

“Alhamdulillah tahun kemarin, inovasi kita diapresiasi langsung oleh Kemendagri,” ungkap Dr. Zul di hadapan rombongan tim validasi Kemendagri.

Inovasi unggulan daerah yang dipaparkan Gubernur NTB diantaranya inovasi layanan masyarakat NTB Care yang mendorong berbagai aduan masyarakat , NTB Mall Mahadesa, Posyandu Keluarga, JPS Gemilang sebagai solusi kebangkitan ekonomi di masa pandemi, serta inovasi OPD dengan kehadiran BRIDA (STP yang diperbaiki), Inovasi SMK menjadi Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) SMK dan Teaching Factory untuk mengakselerasi industrialisasi, inovasi industri permesinan, alat transportasi dan sebagainya.