Mataram, 29 Juli 2024 – Kepala Dinas Perindustrian NTB, yang diwakili oleh Kepala Bidang Sarana Prasarana dan Pemberdayaan Industri, Dr. Hj. Aryanti Dwiyani, M.Pd, bersama Tim Bidang Sarana Prasarana dan Pemberdayaan Industri menghadiri kegiatan Workshop Implementasi Layanan Kekayaan Intelektual berbasis Teknologi Informasi. Acara ini diselenggarakan oleh Kementerian Hukum dan HAM Kantor Wilayah NTB berkolaborasi dengan Universitas Mataram dan berlangsung di Ruang Sidang Senat Gedung Rektorat Universitas Mataram, Kota Mataram.
Dalam sambutannya, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Bapak Achmad Fahrurrozi, S.H., M.H., menyampaikan pentingnya pemanfaatan teknologi informasi dalam pengelolaan kekayaan intelektual untuk meningkatkan efisiensi dan aksesibilitas layanan. Beliau menekankan bahwa inovasi di bidang ini dapat mendorong daya saing industri lokal di tingkat nasional dan internasional.
Kegiatan workshop ini dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor Bidang Akademik Universitas Mataram, Ibu Prof. Dr. Sitti Hilyana. Dalam pidatonya, beliau mengungkapkan harapannya agar kolaborasi antara lembaga pendidikan dan instansi pemerintah dapat terus diperkuat demi mendukung pengembangan dan perlindungan kekayaan intelektual di Nusa Tenggara Barat.
Workshop ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Direktur Teknologi Informasi Kekayaan Intelektual, Ibu Dra. Dede Mia Yusanti, M.L.S, jajaran Kemenkumham Kanwil NTB, perangkat Fakultas dan Universitas Mataram, serta perwakilan perangkat daerah Provinsi NTB. Partisipasi aktif dari berbagai pemangku kepentingan ini menunjukkan komitmen bersama dalam mengoptimalkan layanan kekayaan intelektual melalui pemanfaatan teknologi informasi.
Acara ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan keterampilan praktis mengenai implementasi layanan kekayaan intelektual berbasis teknologi informasi kepada para peserta. Melalui workshop ini, diharapkan dapat tercipta sistem yang lebih terintegrasi dan efisien dalam pengelolaan hak kekayaan intelektual di Provinsi Nusa Tenggara Barat.
