Pendampingan Penyusunan Dokumen Mutu SNI ISO 9001:2015 Sistem Manajemen Mutu untuk UPTD Balai Kemasan Produk Daerah Dinas Perindustrian NTB oleh Badan Standarisai Nasional
Dalam rangka peningkatkan sistem manajemen di UPTD Balai Kemasan Produk Daerah, Kepala Balai BKPD yang diwakili oleh Kepala Seksi Diklat dan Promosi Heldy Sardianto, ST membuka kegiatan Pendampingan Penyusunan Dokumen Mutu SNI ISO 9001:2015 Sistem Manajemen Mutu (SMM) bertempat di Kantor UPTD BKPD
Kegiatan ini diikuti oleh Tim Penyusun Dokumen Mutu UPTD BKPD Dinas Perindustrian NTB. Kegiatan ini dihadiri narasumber dari Badan Standarisasi Nasional Lombok
Kasi Diklat dan Promosi menyampaikan out yang diterapkan “Bagaimana memberikan pelayanan terbaik terhadap pelanggan sekaligus meningkatkan pelayanan di UPTD Balai Kemasan Produk Daerah Dinas Perindustrian Provinsi NTB melalui penerapan ISO 9001:2015”
Adapun Tim Konsultasi yang hadir sebagai Narasumber, Bapak Raditya Muhammad dari Badan Standarisasi Nasional Lombok menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang komprehensif mengenai standar ISO 9001:2015 dan merupakan standar sistem manajemen mutu internasional. Materi yang disampaikan meliputi prinsip-prinsip dasar ISO 9001:2015 yang terdiri dari 10 klausul, isu strategis, kepemimpinan, perencanaan, proses, serta evaluasi dan monitoring efektivias sistem.
