Mataram – Dinas Perindustrian Nusa Tenggara Barat (NTB) menerima kunjungan dari Politeknik Sekolah Tinggi Teknologi Tekstil (STTT) Bandung pada hari Rabu (8 agustus 2024). Pertemuan ini dihadiri dan dipimpin langsung oleh Sekretaris Dinas Perindustrian NTB, Lalu Luthfi, ST., M.Si, bersama beberapa pejabat fungsional lainnya. Dari pihak STTT Bandung, hadir Achmad Ibrahim Makki selaku Vice Director STTT Bandung.

Achmad Ibrahim Makki selaku perwakilan dari STTT Bandung menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat dari Dinas Perindustrian NTB. Ia menjelaskan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk bertukar pikiran dan belajar tentang perkembangan industri tekstil di NTB, terutama terkait penerapan industri tekstil di lingkungan kampus STTT Bandung.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *