23 Juli 2024

Disperin NTB: UMKM Terus Berkembang Melalui Audit Risiko BPOM RI

Program Manajemen Risiko Keamanan Pangan, adalah suatu program tertulis yang dirancang oleh pemerintah untuk memastikan pemenuhan persyaratan keamanan, mutu dan gizi pangan serta kepatuhan terhadap peraturan dan perundangan yang berlaku.

Dalam melengkapi perizinan tersebut, Tim Pembina Industri dan Balai Kemasan Dinas Perindustrian Provinsi NTB mendampingi UMKM binaannya yang sedang melalui tahap Audit Verifikasi Program Manajemen Risiko oleh Tim BPOM RI sekaligus melakukan pengamatan atau studi tiru terhadap proses sertifikasi dan audit PMR didampingi oleh BPPOM Mataram yang bertempat di PT. Yola Pribumi dengan produk Ayam Rarang dalam Kemasan, dan Sate Rembige Goyang Lidah di Dakota, Mataram. Kegiatan ini berlangsung selama 3 hari, pada 20-22 Februari 2024.

Selama kegiatan, dilakukan verifikasi dokumen yang hasilnya nanti akan dibawa ke tahapan sidang komisi. Proses evaluasi juga dilakukan untuk mesin yang digunakan yaitu Autoclave. Dilakukan evaluasi proses panas yang memiliki 2 tahap, yaitu uji distribusi panas autoclave yang fungsinya mengevaluasi panas yang menyebar didalam Autoclave. Yang selanjutnya yaitu uji F0 yaitu mengukur suhu terendah didalam inti produk.