Senin 27 November 2023
“Mewakili Kepala Dinas Perindustrian Provinsi NTB, Tim Data Bidang Sarpras menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi Persiapan Rebasing PDRB Berbasis CVM 2023 Provinsi NTB di Prime Park Hotel. Dalam konteks Rebasing PDRB Berbasis Chain Volume Measure (CVM), diperlukan sinergi antara Badan Pusat Statistik (BPS) dengan Dinas/OPD untuk menyediakan data administratif yang digunakan dalam perhitungan PDRB. Rebasing memiliki manfaat besar dalam mendapatkan informasi terkini tentang perekonomian nasional dan regional, termasuk pergeseran struktur dan pertumbuhan ekonomi, serta meningkatkan kualitas data PDRB. Acara ini dibuka oleh Kepala BPS Provinsi NTB, Drs. Wahyudin, MM, dihadiri juga oleh Kepala Bagian Umum dan Ketua Tim NWDS BPS Provinsi NTB. Sebagai narasumber, Sdri. Mardiana, S.ST, M.Si dari Direktorat Neraca Pengeluaran BPS RI menyampaikan tentang “Sosialisasi Rebasing PDB/PDRB Berbasis CVM”, sementara Bpk Iskandar Zulkarnain, ST., M.Si (Kabid Perekonomian Bappeda Provinsi NTB) menyajikan tentang “Strategi Badan Daerah Pembangunan Ekonomi NTB”. Kegiatan ini diikuti oleh 65 peserta dari berbagai instansi seperti BPS Kabupaten Kota (19 orang), BPS Provinsi NTB (17 orang), Dinas/OPD (24 orang), lembaga, perusahaan/usaha, anggota Tim NWDS BPS Provinsi NTB dan BPS Kabupaten Kota se-NTB. Tujuan kegiatan ini meliputi penguatan sinergi dengan Dinas/OPD, lembaga, perusahaan/usaha sebagai penyedia data administratif untuk penyusunan PDRB berbasis CVM serta penyusunan PDRB tahunan maupun triwulanan. Manfaatnya adalah terpenuhinya data/indikator yang lebih detail untuk penyusunan rebasing PDRB tahun dasar baru berbasis CVM.”