19 April 2024

Senggigi Bangkit! IKM Kerajinan Kini Mulai Bergeliat

Kepala Bidang Pembangunan Sumber Daya Industri Lalu Luthfi ST, M. Si dan Kepala Seksi Pengembangan Teknologi, Industri, Kreatif dan Inovasi Yana Mulyana, ST melakukan koordinasi dengan Kepala Desa Senggigi terkait kerajinan aksesoris dari benang yang dirangkaikan dengan kunjungan Ke IKM PASANG (Pengerajin aksesoris dari benang) Dusun Kerandangan, Desa Sengigi Kabupaten Lombok Barat, Selasa 16 November 2021. Pertemuan ini disambut hangat oleh kepala Desa Senggigi Mastur, S.E. Beliau menyampaikan tentang geliat Industri kerajinan dari benang yang sedang digeluti masyarakat sekitar. Ke depannya beliau berharap kolaborasi dan sinergi dengan semua pihak dapat terealisasi agar ekonomi masyarakat sekitar semakin maju. Koordinasi ini dilanjutkan dengan Kunjungan langsung ke pengrajin aksesoris dari benang. Rombongan disambut Pak Abdurrahim selaku ketua kelompok IKM PASANG. Ibu-ibu dan para remaja terlihat antusias dan bersemangat. Bahu membahu mengerjakan proses kerajinan. “Saat ini yang kami butuhkan adalah penguatan SDM serta fasilitasi alat untuk menunjang kerja. Selain memang masalah bahan baku dan rumitnya pengiriman ke luar negeri, ” ungkap Pak Abdurrahim. Menanggapi hal tersebut, Pak Lutfi menyampaikan bahwa peluang kolaborasi dan sinergi terbuka lebar. Apalagi Industri kerajinan adalah salah satu Industri prioritas Dinas Perindustrian Provinsi NTB. Semoga ke depannya sinergi antara pemerintah desa, khususnya Desa Senggigi dengan pemerintah provinsi, Dinas Perindustrian, bisa terjalin dengan lancar. Tentunya sinergi yang semakin menguatkan peran-peran IKM dalam menggeliat kan perekonomian NTB.

https://www.facebook.com/disperinntb